Selasa, 28 Mei 2013

Cara Menghilangkan Bau Mulut

Cara menghilangkan bau mulut

Cara menghilangkan bau mulut. Bau mulut? kalu bau mulut saat anda bangun tidur itu wajar karena selama tidur, mulut tidak melakukan kegiatan apapun. Tetapi jika bau mulut anda selalu setiap saat, ini adalah masalah besar apalagi jika anda adalah orang yang pekerjaannya harus selalu berbicara di depan umum. lantas bagiamanakah cara menghilangkan bau mulut agar kita tidak merasa minder saat berbicara ?
Saat kita bau mulut, berarti kita memiliki masalah pada kesehatan mulut kita, entah itu pada masalah kesehatan gigi, atau pada bagian mulut lain. Atau bisa juga karena kita mengkonsumsi obat tertentu, karena ada beberapa jenis obat yang dapat menyebabkan bau mulut. berikut ini beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan bau mulut.
  1. Merawat Gigi - Mengalami masalah dengan gigi, seperti gingivitis (radang gusi) dan kerusakan gigi , bisa menyebabkan napas berbau tidak menyenangkan. Gigi yang bermasalah perlu perawatan gigi , menyikat gigi dua kali sehari dengan pasta gigi dan sikat gigi yang lembut adalah solusinya. Anda juga harus mengganti sikat gigi Anda setiap tiga bulan. Dan jangan lupa untuk membersihkan sela gigi dengan benang gigi atau tusuk gigi.
  2. Menyikat Lidah Anda - Selain gigi, kebersihan lidah juga sangat penting. Bau mulut juga dapat disebabkan oleh sisa makanan yang menempel di lidah. Dokter kesehatan menyarankan saat kita menyikat gigi,  jangan lupa untuk menyikat lidah juga. karena sisa makanan juga bisa tersisa di lidah kita. sakarang juga sudah tersedia sikatgigi yang khusus bisa digunakan untuk menyikat lidah.
  3. Minum Banyak Air - Kelembaban mulut harus dijaga untuk mencegah bau mulut. Minum delapan gelas air sehari adalah langkah atau solusi yang sangat tepat untuk dilakukan. Hindari minuman bersoda, alkohol , atau kopi yang akan membuat mulut kita kering dan bau. dan yang paling penting hindari dan tinggalkan rokok, karena rokok akan membuat masalah baru dalam kesehatan anda. rokok dapat menyebabkan bau mulut.
  4. Permen Karet - Anda juga dapat melawan bau mulut dengan mengunyah sesuatu yang dapat mengurangi bau. Misalkan mint atau mengunyah permen karet yang tidak menggunakan pemanis. cara ini bisa kita lakukan sambil jalan menuju tempat kerja, atau dimanapun kapanppun saat situasi mendukung.
  5. Hindari Makan Bawang - Bawang adalah makanan yang dapat membuat napas bau. Untuk itu hindarilah makan makanan yang menggunakan bawang putih, dan bawang merah. tatapi disisi lain, bawang putih memiliki banyak manfaat untuk tubuh kita,  lakukanlah hal ini jika dirasa sangat terpaksa saja.
Itulah beberapa resep atau cara menghilangkan bau mulut yang tidak sedap. tentuya langkah paling bijak adalah mencoba cara diatas, jika masih belum sembuh, silahkan coba konsultasikan dengan dokter anda.

Cara Menurunkan Berat Badan

9 Cara menurunkan berat badan secara alami dalam seminggu

Cara Menurunkan Berat badan, Mempunyai tubuh sehat adalah impian setiap orang, tetapi memiliki tubuh yang gemuk dan kurang ramping atau perut gendut, tentu ini bukan keinginan kita. Terlebih lagi jika kita adalah seorang wanita, memiliki badan yang gemuk dan tidak ramping pasti tidak akan membuat hidup kita tenang. Kebanyakan wanita menginginkan tubuh yang ramping, bukan tubuh yang gendut. saat merasa berat badannya bertambah, pasti mereka akan sangat bingung dan mencari cara untuk menurunkan berat badan.
Menurunkan berat badan tidak seperti halnya dengan menaikkan berat badan, perjuangannya lebih berat dan tipsnya tidak seenak cara menaikkan berat badan. seperti apa tips cara menurunkan berat badan? ini dia.
  1. Menambah Waktu Olahraga - Cara pertama dalam menurunkan berat badan adalah berolah raga. jika sebelumnya anda juga rutin melakukan olah raga, maka menambah jadwal olah raga adalah cara pertama yang harus anda lakukan. jika sebelumnya anda melakukan olah raga 30menit, sekarang tambah menjadi 45menit atau 1 jam dalam setiap harinya.
  2. Hindari Minuman berkarbonasi/minuman ringan - minuman berkarbonasi biasanya adalah minuman ringan yang didalamnya mengandung 250 kalori yang semuanya berasal dari gula. Selain itu, dalam minuman ringan tidak mengandung vitamin. Wanita yang minum soda terlalu sering akan lebih mungkin terkena obesitas, diabetes atau osteoporosis.
  3. Hindari makanan cepat saji - Makanan cepat saji yang sarat dengan kalori sebagian besar memiliki kandungan lemak. Bahkan, satu porsi makanan cepat saji, terutama jenis junk food yang mengandung seluruh jumlah kalori yang kita butuhkan dalam satu hari. Jangan mengkonsumsi makanan cepat saji dan berat badan Anda akan berkurang dalam waktu seminggu.
  4. Kurangi Porsi Makan - Tentu saja sangat sulit bagi Anda untuk mengurangi porsi makan. Oleh karena itu, Anda hanya dapat menyisihkan setengah porsi makanan dari piring. jika sebelumnya anda makan 1 piring penuh, berlahan anda harus bisa menguranginya dari seper'empat sampai setengahnya.
  5. Makan Lebih Sering - Makan lima porsi kecil sehari akan membantu metabolisme Anda dan membantu Anda menurunkan berat badan. Dengan makan makanan kecil lebih sering akan membuat Anda tidak merasa lapar sehingga mencegah rasa lapar dan keinginan untuk makan berlebihan.
  6. Memperbanyak makan Buah dan Sayuran - Jika Anda serius ingin menurunkan berat badan dalam seminggu, salah satu cara yang harus dilakukan selain peningkatan cara diatas  adalah memperbanyak makan buah dan sayuran. 
  7. Minum Sebelum Makan - Tahukah Anda minum air 5-10 menit sebelum makan dapat mengurangi rasa lapar? Minum air sebelum makan dan Anda akan dapat mengurangi porsi makan. Dengan penekanan pada air minum juga dapat membantu meningkatkan metabolisme Anda.
  8. Ganti Nasi Putih dengan Beras Merah -Solusi jika Anda ingin langsing begitu cepat adalah mengganti karbohidrat putih dengan karbohidrat kompleks. Karbohidrat ini memakan waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh, membuat perut merasa kenyang lebih lama. Ditambah karena sulit untuk dicerna, sehingga tubuh menggunakan banyak energi yang berguna untuk mengurangi kalori. Beras merah, kentang (rebus), kacang-kacangan dan roti gandum jatuh ke dalam karbohidrat kompleks yang kaya serat.
  9. Hindari gorengan - Gorengan mempunyai potensi penyimpanan lemak yang dapat meningkatkan kolesterol dan menyebabkan penumpukan lemak yang berlebihan dalam tubuh. Oleh karena itu hindari gorengan dan harus mulai konsumsi makanan yang diolah dengan cara direbus, dipanggang, pepes, kukus atau sup.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat

Cara menghilangkan bekas jerawat

Cara menghilangkan bekas jerawatApakah Anda termasuk orang yang punya kebiasaan memencet jerawat? Mulai sekarang hentikan kebiasaan buruk tersebut, karena akan menimbulkan masalah baru. Kebiasaan buruk memencet jerawat justru memicu peradangan pada jerawat sekaligus berpotensi meninggalkan bekas ketika jerawat tersebut sudah kering. Selain kebiasaan memencet jerawat, hal lain yang juga berpotensi membuat jerawat berbekas adalah penggunaan kosmetik/ obat jerawat yang mengandung alkohol atau minyak.
Ada beberapa cara untuk mengatasi bekas jerawat, coba perhatikan noda bekas jerawat diwajahmu, jika ada noda bekas jerawat yang membandel, coba praktikkan beberapa tips di bawah ini. Tips-tips ini menggunakan bahan-bahan alami yang aman digunakan.
  1. Lidah Buaya - Tanaman lidah buaya sering digunakan sebagai bahan kosmetik, kandugan vitamin A dan E dapat membantu proses regenerasi kulit yang rusak akibat bakteri jerawat. Daging buah lidah buaya dapat digunakan sebagai zat antibakteri dan mampu menetralisir lemak. Cara penggunaannya adalah gunakan gel daging buah lidah buaya sebagai masker wajah diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih, penggunaan secara rutin efektif mengurangi bekas jerawat Anda.
  2. Putih Telur - Putih telur mengandung zinc yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh dan mengatur hormon, vitamin B2 yang ampuh mengurangi potensi stres sebagaimana diketahui bahwa stres dapat memicu timbulnya jerawat, dan vitamin B3 mampu membantu memperlancar aliran darah. Cara penggunaanya adalah pisahkan putih telur dengan kuning telur, gunakan putih telurnya kemudian aduk perlahan, dan dapat digunakan sebagai masker. Tunggu 10-15 menit kemudian bilas hingga bersih, gunakan secara rutin 2-3 kali seminggu agar bekas jerawat Anda memudar.
  3. Ampas Teh - Jangan anggap remeh ampas seduhan teh, kandungan polifenol dan antioksidan dapat mengurangi noda bekas jerawat Anda, selain itu juga dapat menghaluskan wajah. Cara penggunaanya sangat mudah yaitu oleskan ampas teh pada bagian noda bekas jerawat, diamkan selama 10-15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih. Penggunaan secara rutin dapat membantu mengurangi noda bekas jerawat di wajah Anda.
  4. Air Jeruk Nipis - Air jeruk nipis mengandung vitamin C yang ampuh mengurangi noda-noda bekas jerawat yang membandel, selain mudah didapat cara penggunaannya pun sangat praktis. Ambil air perasan jeruk nipis dengan kapas, kemudian usapkan pada bagian noda bekas jerawat, tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air sampai bersih. Ketika awal penolesan akan sedikit terasa perih, namun itu tidak akan berlangsung lama, justru efeknya mampu mengurangi rasa gatal dan membantu menghilangkan bekas jerawat di wajah Anda.
  5. Bawang Putih - Bawang putih mengandung antioksidan yang dapat membunuh bakteri penyebab jerawat sekaligus dapat mengembalikan jaringan sel kulit yang mati. Penggunaan bawang putih sebagai obat penghilang noda bekas jerawat cukup efektif dan bahannya mudah diperoleh. Cara penggunaanya dengan mengiris bawang putih kemudian oleskan irisan tersebut pada bagian bekas jerawat, tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air. Gunakan secara rutin agar memberikan efek yang sempurna, noda bekas jerawat Anda tersamarkan.
Demikianlah beberapa bahan alami yang dapat digunakan sebagai media menghilangkan bekas jerawat di wajah Anda. Hal penting yang perlu diperhatikan, selain perawatan dari luar, Anda juga harus memperhatikan makanan dan minuman yang Anda konsumsi, hindari makanan berlemak dan minuman bersoda. Perbanyak konsumsi air putih dan olah raga yang cukup. Demi mendapatkan hasil yang memuaskan, Anda harus rutin melakukan perawatan dengan bahan alami tersebut, minimal 2x dalam seminggu. Konsep pengobatan alami adalah hasilnya tidak langsung dapat dirasakan/ instan, perlu proses dan ketelatenan, mengingat sesuatu yang butuh proses hasilnya cukup memuaskan dan untuk jangka panjang serta tanpa efek samping. Semoga bermanfaat.

Cara Menghilangkan Jerawat

Cara Menghilangkan Jerawat secara Alami

Cara menghilangkan Jerawat, jerawat akan membuat anda berfikir bahwa anda adalah orang yang paling aneh di dunia ini, sehingga saat jerawat datang menghinggapi wajah anda, anda akan malu untuk keluar rumah, anda akan malu untuk beraktifitas, malu untuk bertemu teman, malu untuk bertemu client anda dan anda akan merasa seperti alient yang hidup sendiri di dunia ini.
Banyak tips atau cara menghilangkan jerawat, seperti halnya tips cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan teh hijau. Tetapi jika dirasa tips tersebut kurang ampuh untuk anda, ada tips lagi cara untuk menghilangkan jerawat. Seperti apa saja tips -tips tersebut, mari kita langsung meluncur ke beberapa tips terkenal tersebut.


  1. Minyak pohon teh , coba oleskan minyak pohon teh di tempat yang berjerawat di wajah atau muka anda. minyak ini akan membantu mengeringkan kulit. Banyak orang telah menemukan bahwa hal ini akan mengurangi penumpukan minyak pada pori-pori .
  2. Teh Hijau - teh hijau dipercaya bisa dan mampu menghilangkan jerawat yang ada di wajah kita. hal ini karena didalam teh hijau mengandug unsur yang dapat mencegah kita dari bahaya radikal bebas dan bisa juga membantu mengurangi jerawat.
  3. Madu Asli - madu asli memiliki khasiat yang luar biasa untuk kesehatan dan juga kecantikan. Madu ternyata bisa juga dimanfaatkan untuk menghilangkan jerawat. caranya cukup oleskan madu di bagian yang berjerawat dan diamkan selama 10-20menit.
  4. Mentimun - mentimun memiliki kadar air yang banyak yang dipercaya mampu membantu mengurangi jerawat dengan membuag racun yang menutupi pori-pori.
  5. Jahe - Jahe yang biasanya kita jumpai di dapur untuk bumbu ternyata bisa juga kita manfaatkan untuk mengobati jerawat. caranya dengan di parut dan kemudian di usapkan di wajah yang berjerawat.
  6. Kuning Telur - Selain enak untuk di goreng dan di makan, ternyata kuning telur juga bisa membantu kita menghilangkan jerawat. cukup oleskan kuning telur ke daerah yang berjerawat, diamkan selama 10 menit dan bilas
  7. Bawang Putih , Coba juga menggunakan bawang putih untuk mengobati jerawat karena bawang putih sudah dipercaya sejak dulu mampu mengobati jeraawat yang membandel di wajah anda.
  8. Jeruk nipis, jeruk nipis juga dipercaya bisa membantu anda dalam memberantas jerawat di wajah. hal ini bisa anda lakukan saat ingin tidur dengan mengusapkan perasan jeruk nipis tadi.
  9. Memperbanyak air putih, Cara lain untuk menghilangkan jerawat adalah dengan memperbanyak minum air putih. minum aor putihlah yang banyak. usahakan sehari bisa minum 8 gelas.
  10. Dengan daun sirih, jerawat bisa juga dihilangkan salah satunya dengan daun sirih. caranya dengan merebus daun sirih tersebut, kemudian dinginkan airnya dan kemudian gunakanlah air tersebut untuk cuci muka.
  11. Jauhkan tangan Anda dari daerah jerawat. Karena Jari-jari Anda mengambil kotoran dan minyak ke wajah Anda, yang membuat jerawat lebih parah . Cobalah untuk menyadari gerakan anda agar tangan anda yang kotor tidak menyentuh jerawat anda.  
  12. Selalu menjaga Kebersihan muka - Kebersihan muka atau wajah adalah sangat penting karena jerawat tumbuh dan berkembang dari wajah yang kotor dan mengandung bakteri. Utuk itu usahakan agar wajah anda selalu terawat dan bebas dari kotoran.
  13. Stop makeup berbasis minyak. karena akan menyumbat pori-pori Anda ketika memilih untuk menggunakan produk ini. Selain itu, masalah jerawat bisa disebabkan oleh jenis make up. Beberapa kosmetik menyatakan bebas dari minyak, tetapi klaim mereka yang menyesatkan. 
  14. Jaga kebersihan Ponsel - Percaya atau tidak, kebiasaan telepon Anda bisa mendatangkan malapetaka pada wajah Anda. Hp Anda dapat mengambil minyak dan kotoran dari wajah Anda, kemudian Hp atau ponsel akan menempel setiap kali Anda menggunakannya. Bersihkan ponsel Anda secara teratur dengan alkohol untuk tetap bersih dan bebas dari minyak.
  15. Perawatan Dokter - jika dirasa jerawat yang anda derita belum bisa hilang dengan cara diatas atau malah tambah banyak, kemungkinan anda menderita jerawat yang akut. segera hubungi dokter spesialis kepercayaan anda agar diberikan pertolongan yang nyata.
Jerawat memang bukan penyakit yang bisa membunuh seperti stroke dan sebagainya, tetapi saat kita berjerawat kadang rasa percaya diri kita hilang dan saat rasa percaya diri hilang kita biasanya akan malu melakukan apapun. dan itu jelas akan mengganggu pekerjaan dan kegiatan kita.

Kamis, 23 Mei 2013

Cara Menghilangkan Bekas Luka Secara Tradisional

Cara menghilangkan bekas luka secara tradisional dapat anda lakukan  dengan menggunakan bahan-bahan yang ada di sekitar anda. Bekas luka yang tak kunjung hilang akan dapat mengganggu penampilan anda, seperti halnya bekas jerawat.

Bekas luka sebenarnya dapat anda hindari yaitu dengan mengobati sampai kering luka tersebut dan membiarkannya hingga mengelupas sendiri. Jika anda paksa bekas mengelupas luka anda yang belum kering, hal ini dapat menimbulkan bekas luka yang sulit hilang. Namun, anda tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara menghilangkan bekas luka secara tradisional meskipun membutuhkan waktu yang tidak singkat.

Meskipun hasil yang diperoleh dari metode tradisonal ini tidak secepat dengan menggunakan teknologi kedokteran yang telah maju seperti laser misalnya, akan tetapi bagi anda yang berkantong cekak seperti admin pantas mencobanya hehe...

Nah, pada kesempatan kali ini admin akan membagikan info mengenai cara menghilangkan bekas luka secara tradisional. Apabila tertarik, silahkan simak uraian berikut ini.

Cara menghilangkan bekas luka secara tradisional

Cara Menghilangkan Bekas Luka
1. Jeruk nipis
Jeruk nipis merupakan salah satu bahan yang dapat membantu mencerahkan kulit anda. Oleh karena itu, manfaat ini dapat anda ambil untuk membantu menghilangkan bekas luka yang biasanya memiliki warna yang lebih gelap dari kulit anda. Cara menghilangkan bekas luka secara tradisional ini dapat anda lakukan hanya dengan mengoleskan sari jeruk nipis ke bagian kulit yang terdapat bekas luka tersebut.

2. Lidah buaya
Cara menghilangkan bekas luka secara tradisional dengan lidah buaya dapat anda lakukan dengan hanya mengoleskan pada bagian bekas luka anda. Sebenarnya, lidah buaya dapat anda manfaatkan sejak anda terkena luka tersebut, khususnya luka bakar karena lidah buaya memberikan efek dingin yang dapat membantu meredakan nyeri pada luka anda.

3. Madu
Madu merupakan bahan alami yang memiliki banyak manfaat, tak terkecuali dalam menghilangkan bekas luka. Seperti halnya lidah buaya dan juga jeruk nipis, cara menghilangkan bekas luka secara tradisional dengan madu dapat anda lakukan hanya dengan mengoleskan pada bekas luka anda. Lakukan secara rutin untuk memperoleh hasil yang optimal.

Nah, itulah beberapa cara menghilangkan bekas luka secara tradisional dengan memanfaatkan bahan alami yang ada di sekitar anda. Meskipun mungkin hasilnya mungkin tidak akan menghilangkan bekas luka sehingga tampak benar-benar mulus seperti aslinya, tergantung kedalaman bekas lukanya, namun setidaknya cara-cara di atas akan mampu menyamarkan bekas luka yang anda alami. Selamat mencoba!

Cara Mengobati Perut Kembung

pada dasarnya dapat anda lakukan dengan memperbaiki pola makan karena makanan memiliki efek yang besar terhadap kesehatan lambung. Kebiasaan makan sembarangan menjadai salah satu pemicu perut anda terasa kembung, akibatnya anda akan sering bersendawa, mules dan juga buang angin.

Membahas mengenai cara mengobati perut kembung, terkadang jika anda mengalami kembung,perut akan terasa mual hingga ingin muntah. Dan perlu untuk anda ketahui bahwa perut kembung dapat memicu asam lambung meningkat sehingga dapat mengakibatkan munculnya penyakit maag.

Cara mengobati perut kembung dapat anda lakukan dengan berbagai cara karena memnag banyak faktor yang menyebabkan perut anda kembung. Berikut ini uraian yang dapat admin berikan.

Cara mengobati perut kembung

1. Hindari soda dan jus kemasan
Mungkin anda sering beranggapan bahwa minuman bersoda dapat menjadi salah satu cara mengobati perut kembung dan mengurangi rasa sakit. Namun, jika anda tahu bahwa minuman karbonasi yaitu minuman yang bersoda justru akan menyebabkan masalah pada lambung anda. Selain itu,pada minuman ini mengandung gula yang cukup tinggi yang dapat memicu munculnya ras kembung.

2. Makan dengan gigitan kecil
Para pakar kesehatan telah menyarankan bahwa ketika anda makan, sebaiknya dikunyah hingga 32 kali. Hal ini dilakukan untuk menghindari masuknya udara ke saluran pencernaan anda. Oleh karena itu, mengunyah makanan dengan perlahan hingga lembut merupakan salah satu cara mengobati perut kembung.

3. Berhenti merokok
Merokok selain dapat mengganggu kesehatan organ pernafasan anda ternyata juga dapat menimbulkan perut kembung. Kandungan nikotin dalam rokok menyebabkan terjadinya penumpukan gas di perut yang pada akhirnya menyebabkan perut kembung. Cara mengobati perut kembung yang disebabkan oleh rokok, dapat anda lakukan hanya dengan berhenti merokok.

Selain dengan mengikuti beberapa langkah di atas, cara mengobati perut kembung dapat anda lakukan dengan benyak minum air putih karena air putih mampu mengurangi kadar gas dalam perut dan juga mampu mengurangi jumlah asam lambung.

Demikian uraian yang dapat admin berikan mengenai cara mengobati perut kembung. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Khasiat Dan Kandungan Gizi Telur

Kandungan dan Khasiat Telur


telur memang banyak yang sudah mengetahuinya dan juga masyarakatpun sudah banyak yang mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Telur sendiri terdiri dari tiga bagian yaitu cangkang telur, putih telur dan juga kuning telur. Seluruh bagian ini dapat anda ambil khasiatnya.

Sebagai contoh, cangkang telur dapat dimanfaatkan untuk kerajinan tangan, putih telur dan kuningnya dapat anda manfaatkan dalam membuat adonan kue. Selain itu, telur juga dapat anda manfaatkan sebagai salah satu bahan terapi untuk menjaga kesehatan anda karena telur mengandung gizi yang diperlukan tubuh. Lantas, khasiat dan kandungan gizi telur kira-kira apa saja?

Nah, pada kesempatan kali ini admin akan membahas mengenai khasiat dan kandungan gizi telur. Apabila anda tertarik atau mungkin kebetulan anda sedang mencarinya, silahkan simak uraian berikut ini.

Khasiat dan kandungan gizi telur

kandungan gizi telur
1. Lutein yang mampu merawat mata
Salah satu khasiat dari telur yaitu mampu membantu merawat mata. Hal ini dikarenakan adanya karetenoid yang cukup tinggi terutama pada bagian kuning telur. Karetenoid tersebutadalah lutein dan zeaxanthin yang dapat anda manfaatkan untuk mencegah terjadinya agerelated macular degeneration (AMD). Khasiat dan kandungan gizi telur ini dapat anda gunakan sebagai terapi alami bagi anda yang memiliki gangguan pada mata.

2. Sumber zat besi bagi penderita anemia
Khasiat dan kandungan gizi telur yang kedua ini tentunya menjadi banyak pilihan orang ketika mengalami anemia. Telur merupakan salah satu bahan yang dapat dengan mudah anda peroleh dengan harga yang terjangkau, oleh karena itu sebagai alternative pilihan pengganti daging kambing yang merupakan sumberzat besi terbesar, anda dapat memanfaatkan telur. Selainitu, zat besi dalam telur dapat dengan mudah dicerna oleh tubuh sehingga baik untuk kesehatan.

3. Kandungan vitamin dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh
Kandungan berbagai vitamin dalam telur telah terbukti mampu meningkatkan kekebalan tubuh manusia. Oleh karena itu, sangat disarankan jika pada usia anak-anak untuk banyak mengkonsumsi telur agar resiko terkena penyakit semakin rendah. Adapun kandungan vitamin dalam telur diantaranya yaitu vitamin A, E dan juga B12.

Nah, itulah beberpa khasiat dan kandungan gizi telur yang dapat admin uraikan. Semoga memberikan manfaat untuk anda.

Rabu, 22 Mei 2013

Kumpulan Cara Hidup Sehat Alami

Cara Hidup Sehat Alami 

Yang Pertama yaitu tips Hidup dengan cara Sehat dan Alami
*Saya punya 10 tips Hidup Sehat Alami , Sebagai berikut ;

10 TIPS HIDUP SEHAT DENGAN ALAMI

1. Kenali diri Anda, baik fisik maupun kejiwaan
Ini agak filosofis, memang, tetapi sebenarnya justru di sini letak kunci segalanya. Dengan mengenali diri sendiri, kita dapat mengetahui kelemahan fisik tubuh kita, lalu dapat memutuskan apa yang baik dan boleh dilakukan bagi tubuh, dan apa yang tidak. Orang yang tanpa disadari telah keenakan menyantap makanan yang asin secara berlebihan, misalnya, lama-kelamaan merasakan tubuhnya berubah, seperti cepat merasa pusing, berkurang keseimbangan tubuhnya, dan sering merasakan aneka gejala tidak enak badan. Setelah memeriksakan badan ke dokter, baru diketahui tubuhnya mulai mengidap “penyakit” tekanan darah tinggi. Kalau sejak itu ia berusaha sungguh-sungguh untuk mengurangi makanan asin dan berlemak, sambil melakukan olahraga ringan secara teratur, maka “penyakit”-nya tidak mudah kumat, dan ia tidak perlu sering pergi ke dokter lagi.
Bila Anda mempunyai keluhan seperti itu, seyogianyalah mencontoh orang yang mengenal kelemahan dirinya sendiri itu. Begitu juga orang yang mudah marah dan sukar mengendalikan diri karena tidak mengenal kekurangan dirinya sendiri. Setelah mengenal kelemahannya, dan mau memperbaiki kebiasaannya yang merugikan, lama-lama ia mahir menjaga agar tidak mudah terpancing emosinya. Itu berkat ia berusaha mengenal dirinya sendiri juga.

2. Tidak terburu-buru merasa sakit
Hanya karena bersin, batuk, atau agak demam, orang telah memutuskan untuk minum obat. Padahal acap kali setelah dibiarkan tiga hari, gejala sakit itu hilang sendiri. Tubuh memang mempunyai kemampuan untuk menyembuhkan sendiri. Hanya dengan beristirahat cukup, gejala sakit itu sudah hilang sendiri. Gejala pusing kadang bahkan dapat hilang hanya karena menghirup udara segar di taman yang tidak tercemar udara knalpot.
Gejala batuk dan bersin memang merupakan tanda serius juga, bahwa tubuh sedang berusaha mengeluarkan kuman penyakit dari saluran pernapasan. Demam berkeringat merupakan tanda tubuh sedang melawan serangan kuman. Kalau gejala itu berlangsung selama tiga hari, karena beratnya serangan, ya apa boleh buat, kita ke dokter untuk konsultasi medis.

3. Mengusahakan variasi makanan sehari-hari
Melakukan variasi santapan, berangkat dari asumsi bahwa ada bahan makanan tertentu yang lebih bermanfaat daripada jenis makanan biasa sehari-hari. Kalau ini kita pakai sebagai selingan bagi jenis makanan sehari-hari, maka kedua kelompok bahan itu dapat saling melengkapi. Bila kita terbiasa makan daging ayam dan sapi, sebaiknya mengubah kebiasaan itu, dan sekali-sekali makan ikan segar, tempe, dan tahu sebagai selingan. Bahan ini mempunyai kadar lemak tak jenuh yang banyak, dan berpotensi mengurangi risiko tekanan darah tinggi. Sebaliknya, kalau kita terbiasa makan ikan, tempe, dan tahu telur saja sehari-hari, pada suatu kesempatan makan santapan istimewa pada kondangan temanten, atau arisan keluarga besar, ambil saja daging ayam atau sapi. Protein daging hewan berperan mempertahankan laju pertumbuhan tubuh dan mengganti sel-sel jaringan yang rusak.
Begitu juga dengan sayuran. Kalau hari demi hari kita makan sayur mayur hijau, karena beranggapan bahwa yang serba hijau itu pasti bagus, sesekali perlu variasi menyantap sayuran dan buah-buahan tidak hijau, seperti tomat, wortel, jagung muda, paprika merah (sebagai sayur), pisang, mangga, apel, jeruk (sebagai pencuci mulut).

4. Menyesuaikan konsumsi dengan tingkatan umur
Jumlah zat gizi yang diperlukan tubuh berbeda-beda bergantung pada umur, jenis kegiatan, dan kondisi tubuh (dalam keadaan sakit atau sehat). Pada anak-anak dan remaja yang sedang giat-giatnya tumbuh, kelima unsur dalam makanan (karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral, serta air) sangat diperlukan, sehingga tidak perlu dibatasi. Sebaliknya, pada orang dewasa dan lanjut usia, pembatasan itu mutlak perlu. Karbohidrat dan lemak sebagai penghasil energi harus dikurangi jumlahnya, mengingat kegiatan fisik mereka sudah menurun. Cara mengurangi karbohidrat dan lemak ialah dengan mengurangi porsi nasi dan goreng-gorengan. Sebaliknya, vitamin dan mineral serta air justru harus dimakan dengan cukup. Zat-zat ini sangat perlu untuk memperlancar metabolisme dalam tubuh, dan meningkatkan daya tahannya. Hanya perlu diingat bahwa yang paling baik ialah memakai vitamin alamiah, seperti yang terkandung dalam buah dan sayuran segar. Sedangkan air yang diminum harus yang steril, aman dari kuman, seperti air mineral yang benar memenuhi syarat sebagai air mineral. Boleh juga air biasa yang selalu sudah direbus lebih dulu. Lebih kurang 60% dari bobot badan kita berupa air atau cairan. Itu berarti kita harus minum air lebih banyak daripada unsur makanan yang lain. Orang yang sedang sakit dan terpaksa minum obat, malah harus minum air lebih banyak lagi. Penderita “penyakit” sulit buang air, bisa tertolong dari penderitaannya dengan setiap hari minum 2 - 3 gelas air putih sebelum pergi ke belakang.
Konsumsi protein pada orang dewasa dan lansia juga perlu dikurangi, meskipun tidak sebanyak pengurangan karbohidrat dan lemak. Cara mengurangi protein ini ialah dengan mengganti menu makanan sumber protein hewani dengan makanan sumber protein nabati, yang kadar proteinnya kurang atau hanya sedikit. Misalnya, kacang-kacangan, tahu, dan tempe.

5. Berolahraga secara teratur sesuai kemampuan
Berolahraga bertujuan memperlancar peredaran darah, dan mempercepat penyebaran impuls urat saraf ke bagian tubuh atau sebaliknya, sehingga tubuh senantiasa bugar. Banyak orang berpendapat, tanpa olahraga pun kita sebenarnya juga sudah bergerak badan mirip olahraga, kalau melakukan pekerjaan fisik sehari-hari seperti menyapu lantai, membersihkan rumah, mencuci, dan menjemur pakaian. Tetapi apakah “olahraga” semacam ini dapat kita lakukan secara teratur dan berkesinambungan? Itu masalah tersendiri! Diperlukan kemauan yang kuat, berdasarkan keyakinan bahwa olahraga itu mutlak perlu agar badan tetap bugar, karena peredaran darah diperlancar tadi. Pada gilirannya ini dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Para penderita tekanan darah tinggi, penyakit jantung, infeksi paru-paru, dan kencing manis, hendaknya berkonsultasi ke dokter dulu untuk mengetahui jenis olahraga apa yang cocok. Biasanya olahraga yang intensitasnya rendah dan dilakukan tidak terlalu lama.
Orang normal yang tidak mengidap penyakit, sangat baik memilih olahraga yang kapasitas aerobiknya tinggi seperti renang, aerobik yang high impact, naik sepeda stasioner, dan joging.

6. Selalu menjaga kebersihan
Lingkungan bersih di rumah, halaman, dan kompleks hunian memberi suasana segar dan nyaman. Sebuah penelitian di Amerika Serikat menunjukkan bahwa kelompok rumah yang mempunyai halaman dan lingkungan tertata baik, hijau, dan asri, mempunyai persentase kesehatan penghuninya jauh lebih baik daripada kelompok rumah miskin tanaman.
Lingkungan bersih membuat tubuh kita juga bersih, baik jasmani maupun rohani. Kondisi ini mampu mencegah penyakit jasmani seperti infeksi kulit, alergi debu, flu, bronkitis, dan “penyakit” rohani seperti stres, frustrasi dan depresi, biang kerok menurunnya sistem kekebalan tubuh.

7. Meluangkan waktu untuk bersantai
Meluangkan waktu tidak berarti minta istirahat lebih banyak daripada bekerja produktif sampai melebihi kepatutan. Tidak! Meluangkan waktu untuk istirahat itu sebentar saja, dan ini perlu, untuk setel kendo sejenak di antara ketegangan jam sibuk bekerja sehari-hari. Ini perlu dilakukan secara rutin. Bersantai juga tidak berarti harus melakukan rekreasi yang melelahkan, tetapi cukup berkumpul membicarakan masalah keseharian dengan rekan sekantor, tetangga atau keluarga di rumah. Bukan tidak mungkin, mereka dapat membantu memecahkan masalah, atau setidak-tidaknya meringankan beban pikiran. Bersantai seorang diri dengan merenung dan mawas diri juga perlu. Makin sering dan rutin ini dilakukan, makin bagus keseimbangan jiwa kita. Tidur nyaman juga bentuk bersantai seorang diri. Stamina akan pulih dengan cepat, dan keseimbangan hormon dalam tubuh juga cepat tercapai.
Tubuh letih dan pikiran kusut kalau dibiarkan berkepanjangan (sampai dibawa ke kamar tidur), akan menurunkan daya kerja sistem kekebalan tubuh. Pada gilirannya memudahkan serangan penyakit.

8. Back to nature
Trend pada awal dekade 1990-an di negeri Barat ini dilandasi pengalaman bahwa gaya hidup pada zaman modern mendorong orang mengubah kebiasaan makan, seperti misalnya lebih sering menyantap makanan kalengan, sambal botolan, atau buah awetan. Juga jarang bergerak badan karena kemudahan memakai alat bantu rumah tangga, seperti mencuci pakaian dengan mesin cuci, menyapu lantai dengan penyedot debu, bepergian dengan kendaraan, padahal cuma dekat dan lebih sehat dilakukan dengan jalan kaki. Tubuh kita jadi manja, karena jarang bergerak, sehingga mudah sakit karena lembek. Sebaliknya, seorang pendekar silat, walaupun hidup di tengah zaman modern, selalu sehat tubuhnya karena masih sering berjalan kaki, latihan rutin dengan menggerakkan badan, dan tidak memakai alat bantu hasil teknologi modern yang membuat orang jadi lembek.
Untuk kembali dekat dengan alam, kita bukannya harus ikut menjadi pendekar silat, tetapi setidak-tidaknya menghindari bahan makanan kalengan, dan malah memperbanyak makan sayuran dan buah yang segar.

9. Mengolah pernapasan
Mengolah pernapasan berarti mengatur cara dan frekuensi bernapas agar lebih efisien. Dengan menghirup udara (oksigen) perlahan-lahan dalam hitungan 15 kemudian melepaskannya kembali pelan-pelan juga dalam hitungan 15, kita bisa menahan oksigen dalam badan lebih lama daripada biasanya. Oksigen akan dipakai oleh organ tubuh secara efektif, walaupun jumlahnya cuma sedikit. Selama ini kita bernapas dengan frekuensi yang tidak teratur. Kadang lambat, kadang cepat. Oksigen yang diirup juga cepat keluar lagi. Belum sampai dimanfaatkan dengan baik, sudah keburu keluar. Dalam satu menit kita benapas lima kali atau lebih
10. Menggemari bacaan kesehata . Ungkapan “Tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak cinta” sangat pas untuk menyindir orang yang ingin tubuhnya sehat, tetapi tidak mau bersusah payah mendekati bacaan tentang kesehatan. Kalau dekat, kita akan tahu seluk-beluk kesehatan itu lebih baik, dan kemudian dapat memakainya untuk menyusun siasat menghindari gangguan penyakit. 
Semoga tips sehat ini dapat membantu anda semua dalam menjaga kesehatan.